Business

Header Ads

Ivan Kuntara Ikut Berbagi Santunan Di Majelis Istighosah dan Sholawat Perumahan Panorama

Panoramatv.id-Di Bulan Muharam Ini Majelis Istighosah Dan Sholawat adakan santunan Anak Yatim yang bertempat di Perumahan Bukit Indah Panorama Ciseureuh Pada Selasa 16/7/2024

Dalam kegiatan tersebut sangat meriah sekali karena adanya hiburan marawis dari sukasari, kegiatan tersebut di sebagai ketua Pelaksana adalah Ustadz Caryoko, yang dibantu oleh Ustadz Nahrawi, Ustadz Agus Dan Ustadz Deni turut Hadir Juga Tedy Nandung yang juga Jama'ah Istighosah sekaligus Anggota DPRD terpilih dari Fraksi Partai Gerindra, dan hadir juga yaitu Calon Bupati Purwakarta Ivan Kuntara bersama Istri juga Rombongan

Dalam sambutannya Ustadz Caryoko mengatakan terimakasih kepada para jama'ah yang hadir di acara tersebut, dirinya menyampaikan bahwa kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahunnya oleh Majelis Istighosah Dan Sholawat, tapi untuk tahun ini ada yang spesial karena datangnya Bakal Calon Bupati Purwakarta yaitu Ivan Kuntara dia mengapresiasi atas kedatangan Bakal Calon Bupati tersebut dan di do'akan semoga semua maksud dan cita citanya tercapai ujarnya. 
Ivan Kuntara menyampaikan saat Sambutannya bahwa dirinya sangat senang sekali hadir di acara Santunan Anak yatim ini karena bisa ikut berbagi kebahagiaan kepada anak anak yang yatim yang hadir, dia juga mengenalkan diri kepada jama'ah yang hadir mulai dari asal sekolah hingga pekerjaan nya,Ivan Kuntara mengajak kepada jama'ah yang hadir bahwa kita sudah seharusnya sesam Umat muslim saling berbagi apalagi di Bulan Muharam ini 

Ivan juga berharap semoga kegiatan ini memberikan keberkahan untuk kita semua Ucapnya. 
Setelah itu Calon Bupati inipun berikan kuis kepada anak anak yatim dan jama'ah yang hadir ,mereka pun semua Antusias dalam mengikuti kuis yang diberikan pertanyaan langsung oleh Ivan Kuntara.setelah acara Kuis Selesai Ivan Kuntara dan para jama'ah lainnya langsung berikan Santunan kepada Anak Anak Yatim yang sudah hadir


Panca(ptv)

Posting Komentar

0 Komentar